Jumat, 22 Agustus 2014

Nasehat Pernikahan


Assalamu'alaikum.
Selamat pagi saudara sekalian, hari ini kita akan ngomongin tentang pernikahan yang Saya ambil dari ceramah Ust. Wijayanto.


Sebagai orangtua, ada kewajiban-kewajiban terhadap anak setelah kita mendidiknya dengan baik, setelah menanamkan akhlak yang baik, setelah mengajarkan aqidah yang benar dan mengajari amal-amal sholeh, maka suatu kewajiban bagi orangtua untuk memilihkan jodoh sampai mengantarkannya ke jenjang pernikahan yang disebut orang jawa dengan darmaning asepuh.
Dan merupakan suatu kebanggan tersendiri mungkin bagi setiap orang tua dapat menyaksikan anaknya berumah tangga. Satu sisi ada kebahagian dan juga penuh keharuan karena biasanya orang yang menikahkan anak disambut dengan tangisan apalagi ketika sungkem yang artinya bahwa si anak sudah siap untuk menikah dan pamit kepada orangtua.  Intinya adalah pernikahan itu sebagai penyempurna dari separuh agama seseorang.

Orang hidup itu bisa selamat dari dua sumber masalah asalkan menjaga dua hal. Pertama, menjaga lisannya. Selamatnya manusia itu karena lisannya (makanan, minuman, perkataan dan cabang-cabangnya termasuk ngerumpi dan gosip). Kedua, menjaga apa yang ada diantara dua paha yaitu menjaga kehormatannya yaitu dengan menikah. Nikah dari kata nakaha yang artinya adalah menggabungkan. Menggabungkan ini hakikatnya bukan menggabungkan individu saja tetapi menggabungkan keluarga. Dalam pernikahan tidak hanya cukup cocok secara personal tetapi harus cocok juga antar keluarga. Makanya, ngelamar orang tidak cukup hanya pesen ke pesen, ketemu di parkiran langsung nikah tidak bisa. Harus dilihat dulu latar belakang keluarganya.
Sebenarnya, orang nikah itu sederhana dalam Islam. Tetapi sering tidak dilakukan malah mencari jalan yang tidak benar. Nikah itu mudah dalam Islam asalkan 5 syarat ini ada maka sebuah pernikahan dianggap sah. Pertama, ada mempelai atau yang menikah dan harus nyata. Yang kedua, ada wali dari pihak perempuan. Karena pernikahan itu mengambil alih. Inilah yang berat, anak-anak setelah menikah harus memikul tanggungjawab. Ketika anak-anak belum menikah, maka surga nerakanya tergantung bapak-ibunya. Tapi begitu sudah menikah tanggungjawab dipikul pihak laki-laki termasuk surga nerakanya istri dan segala dosa-dosanya. Ketiga, harus ada saksi dengan syarat harus sudah dewasa. Yang keempat, ada mahar atau mas kawin. Saya tidak tahu kenapa mahar disebut mas kawin. Mungkin karena yang minta wanita. Jadinya mas, kawin. Hahaha! Yang kelima, ijab-qobul. Perjanjian berat dan suci karena hanya diucapkan tak lebih dari 2 menit tetapi mempertahankannya sangat sulit katanya karena memgambil tanggungjawab dari orangtua istrimu. Ijab-qobul harus dalam satu waktu tidak boleh terlalu lama. Ijab-qobul hanya boleh diulang sebanyak 3 kali. Jika salah harus wudhu. Jika setelah wudhu masih salah,harus di ulangi keesokan harinya, tidak boleh dinikahkan di hari itu.

Dalam Al-qur'an Surat An-Nisa ayat 19 ALLAH SWT berfirman yang artinya : “ Hai orang yang beriman, tidak halal bagi kamu mempusakai wanita dengan jalan paksa dan janganlah kamu menghalangi  mereka kawin dan menyusahkan mereka karena hendak mengambil kembali sebagian dari apa yang telah kamu berikan kepadanya, kecuali bila mereka melakukan pekerjaan keji yang nyata. San bergaullah dengan mereka secara patut. Kemudian jika kamu tidak menyukai mereka, ( maka bersabarlah ) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak.”


Seorang suami tidak boleh memaksa istri dan tidak boleh menyusahkannya. Apalagi hanya karena materi. Karena dahulu ada kecenderungan suami pengennya galak biar istrinya minta uang belanjanya sedikit. Ini tidak boleh karena suami-istri bukan hubungan transaksional. Tidak boleh suami memberi nafkah tergantung layanan istri. Biasanya 2 juta jadi 1 juta karena masakan istri ga enak misalnya. Dan istri tidak boleh melayani suami tergantung nafkahnya. Biasanya bikin kopi manis tapi berhubung nafkah suami kurang 1 juta jadi bikinin kopinya pahit misalnya. Kecuali jika mereka melakukan perbuatan keji yang nyata serupa perbuatan hewan, tidak sholat, sering memukuli, ga ngasih nafkah berturut-turut maka boleh dimarahi, boleh dipisahkan ranjangnya dan istri boleh menolak jika diajak jima'. Hal ini bertujuan untuk pembelajaran. Hubungan suami-istri itu harus wa'ashiruhunna bil ma'ruf supaya saling pengertian termasuk jangan berlebihan dalam bercanda. Kalau tidak suka sama suami atau istrimu, maka bersabarlah karena yang diciptakan Allah pasti membawa manfaat. Allah ciptakan kelebihan di dalam kekurangan dan kekurangan di dalam kelebihan. Itulah tujuan berumah tangga, untuk saling melengkapi.

Menikah tidak cukup hanya dengan modal cinta dan modal fisik. Tetapi harus juga siap secara mental. Dalam pernikahan ada nafkah lahir dan nafkah batin serta harus mengarahkan anak dan istri ke jalan yang benar. Nafkah lahir saja tidak benar, tidak pernah berkumpul nanti malah tidak punya keturunan. Nafkah batin terus juga tidak baik jika tidak diimbangi dengan nafkah lahir. Nanti banyak anak tapi tidak terjamin sandang, papan dan pangannya. Intinya nafkah lahir dan batin harus seimbang.
Orangtua wajib memberi nasehat pernikahan kepada anak sejak baligh bahkan jauh sebelumnya bagaimana cara berumah tangga yang baik. Orangtua harus menunjukkan inilah hubungan suami-istri. Orangtua menjadi figur yang patut ditiru dan inilah dakwah yang paling efektif. Jangan sampai anak tidak mau menikah karena ngelihat rumah tangga orangtuanya yang tidak harmonis. Suami-istri tidak boleh bertengkar di depan anaknya guna memberi pelajaran bahwa beginilah cara berumah tangga yang baik. Karena ada yang ketika bertengkar justru minta dukungan, anaknya dukung bapak atau ibunya. Termasuk dalam hal ini cara memanggil yang baik. Jujur jika menyakitkan hati suami atau istri, maka tidak boleh. Misalnya, istrinya gendut dipanggil brot atau suaminya item dipanggil black. Meskipun itu kenyataan.

Setiap anak harus dibekali ilmu bahwa ketika memilih pasangan dalam untuk dinikahi pilihlah yang bagus agamanya karena inilah yang akan langgeng dan mengikat. Cantik atau tampan bisa luntur, harta yang banyak bisa habis. Biasakan memberi contoh yang baik karena orang baik tidak cukup jika sendiri. Orang baik itu memerlukan lingkungan yang baik. Pastikan kita dan anak kita tidak nyaman jika ingin berbuat tidak baik di rumah kita. Jangan sampai mau mabok saja nungguin bapaknya karena bapaknya tukang mabok. Biasakan hal baik artinya bikin anak Anda tidak enak jika tidak sholat atau membaca Al-qur'an karena Anda rajin sholat dan baca Al-qur'an. Karena sesungguhnya anak iti adalah peniru yang sangat baik. Jadi, jangan salahkan anak jika mereka tumbuh menjadi tidak baik karena Anda memberi contoh yang tidak baik juga.
Jika ada yang menyalahi perjanjian ijab-qobul maka carilah mediator. Tapi jangan pakai pengacara karena pengacara akan membenarkan kliennya dan menyalahkan lawannya. Carilah mediator atau pendamai yang mampu bersikap netral kemudian bisa mengumpulkan keluarga suami dan keluarga istri untuk bermusyawarah agar Allah memberi taufik atau mendamaikan. Ibarat gatal, jangan langsung diamputasi karena amputasi seperti cerai. Dan cerai adalah kata yang jangan pernah ada di antara kita.

Mudah-mudahan kita dan anak-anak kita menjadi sosok yang bisa mewujudkan keluarga yang sakinah, mawadah wa rohmah. Jangan pernah lupa berdoa untuk mereka. Karena bisa jadi anak iti tidak pernah baik karena tidak pernah didoakan orangtuanya dan sebaliknya. Kebanyakan orang hanya berdoa bagaimana supaya kaya tapi tidak pernah berdoa Robbi habli minnassholihin, Ya Allah jadikanlah anak-anak kami anak yang sholeh. Allah tidak akan marah kalau kita tidak punya anak kaya, tidak akan marah jika kita tidak punya anak pejabat. Tapi Allah akan marah jika anak kita tidak punya iman. Tugas seorang ibu menanamkan iman kepada keluarganya dan memberi pemahaman jika ingin menikah harus atas dasar imanku anfusakum wa ahlikum naaro, jagalah dirimu dan keluargamu dari api neraka.

Wassalamu'alaikum.

Rabu, 20 Agustus 2014

Potret Negeriku

Sampai manakah kecintaan Anda terhadap Indonesia? Cinta saya kepada Indonesia tidak bisa digambarkan lagi dengan kata-kata. Satu kata “Saya orang Indonesia dan saya bangga”. Ada yang bilang salah satu ciri khas orang Indonesia seneng banget sama hal yang berbau luar negeri. Ada juga yang bilang hidup di negeri ini tidak nyaman karena banyak yang terlalu sembarangan, birokrasi yang semrawut dan tidak tertib. Ada juga yang bilang lebih seneng hidup di luar negeri tapi lebih seneng nyari duit di Indonesia karena segala tempat bisa di jadikan lapak jualan termasuk jalan layang dan bantaran rel kereta api.

Salah satu yang saya banggakan dari orang Indonesia adalah sopan santunnya. Kalau mau berangkat sekolah misalnya, diajarkan untuk cium tangan kedua orangtua. Atau saat lewat di depan orangtua harus mengucap permisi sambil agak membungkukkan badan. Bahkan sampai kentut pun diajarkan untuk tetap sopan. Kalau di Inggris, ketika kentut mereka akan bilang “excuse me”. Di Singapura kalau kentut bilang “forgive me”. Kalau di Indonesia, ketika kentut bilangnya “not me not me”. Hahaha

Salah satu wajah Indonesia adalah ramah tamahnya. Salah satu budaya orang timur yang hampir hilang. Ada juga budaya Indonesia yang khas adalah ketika ulangtahun disiram air, dilempar telor, di guyur tepung habis itu minta ditraktir padahal ngasih kado saja ga. Dan ini hanya ada di Indonesia barangkali. Indonesia juga penuh dengan keramahtamahan yang membuat orang bule seneng datang ke negeri ini. Ada juga yang ngomong orang Indonesia ga bisa diem, pengen nyapa semua orang. Murah senyum karena ga mudeng waktu diajak ngobrol pake bahasa mereka. Mungkin ini juga yang disebut ramah oleh orang bule.

Apa yang tidak ada di Indonesia? Semua komplit. Suku-suku semua ada dari yang item sampai yang putih. Bahasa juga beraneka ragam. Pulau-pulau pun banyak, dari yang dikelililingi pantai sampai yang dikelilingi pedadang kaya pulo gadung. Halah!!!
Tapi satu hal, tinggal di Indonesia itu menyenangkan. Semuanya “gampang”. Nyari kerja gampang asal punya “koneksi” yang luas, masalah pinter atau ga nomor sekian. Di Indonesia juga banyak calo, jadi urusan akan lebih “gampang”. Indonesia adalah negara yang gampang. Gampang kemalingan. Nyatanya banyak hasil alam yang dicuri pihak asing. Dan anehnya kita semua tidak sadar atau tidak tahu dan tidak mau tahu. Seharusnya kita bisa tegas atas aturan yang dibuat jika aturan itu dilanggar.
Orang Indonesia itu seneng banget sama yang namanya basa-basi. Sesuatu yang tidak penting sebenarnya karena biasanya tidak ada isinya. Kita itu tidak pernah tampil apa adanya karena terlalu banyak basi-basi atau penghormatan yang berlebihan terhadap sesuatu. Sesungguhnya nenek moyang bangsa kita telah banyak mengajarkan nilai-nilai luhur kepada kita. Yang namanya budaya tolong-menolong, musyawarah untuk mufakat, ramah-tamah itu semua diajarkan mereka. Dan sekarang ini sudah terjadi pergeseran nilai di masyarakat. Ada yang ngomong korupsi itu telah menjadi budaya tapi sebenarnya dibudidayakan agar terus terjaga. Satu lagi hal yang sudah menjadi budaya adalah jam karet alias telat. Ada juga budaya “cuci tangan” khususnya para pejabat yang kena masalah.

Satu hal yang ingin saya sampaikan bahwa tidak semata-mata Tuhan melahirkan kita di suatu tempat melainkan ada tugas di sana. Paling tidak kita melestarikan budaya, membangun ekonomi bersama dan saling menghargai dalam keberagamanan. Membangun Indonesia tidak cukup hanya dengan cinta dan kata-kata tapi kita perlu bekerja dalam karya nyata. Bangunlah para pemuda,tunjukkan pada dunia bahwa kita adalah bangsa yang luar biasa.

Di sosial media pernah ada kicauan begini, masih TK disodomi, SD di cabuli dan dipukuli, SMP bikim video mesum, SMA tawuran, kuliah dipelonco sampai mati. Dikasih kerja korupsi tak henti-henti. Mau kemana negeri ini? Bukan salah rumah jika berdebu tapi salah penghuninya yang tidak mau menyapu. Bukan.salah negeri ini bila bobrok tapi salah penghuninya yang bermental jorok. Sinar matahari masih bersinar dan masih akan cerah di negeri ini jika masih seperti lirik yang ditulis Ismail Marzuki, Indonesia Pusaka yang 2 bait liriknya sering terhapus.

Sungguh indah tanah air beta
tiada bandingannya di dunia
karya indah Tuhan Mang Maha Kuasa
bagi bangsa yang memuja-Nya.
Indonesia, ibu pertiwi
kau ku puja kau ku kasihi.
Tenagaku bahkan pun jiwaku rela kuberi.

Ku beri dengan cara sederhana. Seperti lirik lagu Ebie G.Ade begini, Tuhan ada di sini, di jiwa ini, di negeri ini. Berusahalah agar DIA tersenyum dengan cara yang sederhana pula. Berhenti menebar kebencian, berhenti menebar amarah dan petaka. Di sini, di tanah air beta,Indonesia.

Pekerjaan yang hilang

Ada banyak profesi atau pekerjaan yang sudah kehilangan tempat karena digerus oleh jaman. Seperti tukang gulali, tukang harum manis, tukang abu gosok, tukang patri keliling, tukang foto keliling dan tukang-tukang yang lainnya atau telepon umum. Tapi sebenarnya bukan hilang tapi sudah digantikan dengan kemasan yang lebih praktis, lebih higienis. Salah satu penyebabnya mungkin karena hilangnya kepercayaan masyarakat. Karena terlalu sering kita lihat di televisi pedagang keliling yang menggunakan bahan-bahan yang seharusnya tidak untuk dikonsumsi tapi dicampurkan ke dalam makanan. Untuk melestarikan ini bisa dengan menampung mereka dalam satu wadah seperti koperasi atau home industry. Tapi alasan yang pasti kenapa pedagang keliling ini mulai hilang adalah karena masyarakat sudah mulai bertransisi menuju modern dan masyarakat modern lebih suka hal yang lebih praktis meskipun harganya agak mahalan.

Meskipun hari ini, produk-produk pedagang keliling itu banyak tersedia di toko-toko modern, tapi sebenarnya akan jauh lebih murah jika membeli langsung dari tukangnya sendiri karena ketika masuk ke toko-toko itu harganya bisa jadi berlipat-lipat. Padahal seharusnya dengan adanya minimarket tersebut mampu menghidupkan daerah sekelilingnya terutama pedagang keliling seperti ini. Dengan produk jualan yang sama kan bisa minimarket atau toko modern mengambil dari mereka. Di negara maju, pedagang keliling ini mendapat tempat khusus dan sudah diatur dengan tertib. Meskipun banyak profesi yang akan terus menghilang, jangan khawatir karena pasti akan banyak profesi baru di kemudian hari. Tapi untuk Indonesia yang penduduknya banyak tidak akan bisa jika semuanya digantikan oleh mesin. Makanya harus ada pekerjaan yang sifatnya padat karya seperti industri rumahan yang banyak menyerap tenaga kerja manusia.

Mungkin tidak pernah terpikir bagi pemahat prasasti di atas batu di masa lalu bahwa akan ada smartphone yang dapat mengetik dengan mudah dari tempat mengetik dan dalam waktu sekejap sudah terbaca di seluruh dunia. Dan juga mungkin anak sekarang tidak bisa membayangkan kalau harus menulis di atas batu 140 karakter sms. Roda terus berputar dan tehnologi membuat perputaran semakin cepat. Menurut analisis, akan ada 10 profesi yang hilang 16 tahun lagi. Teller bank sekarang sudah mulai diganyikan oleh mesin ATM. Kasir dalam waktu dekat sudah ada lebih dari setengan juta mesin layanan mandiri pengganti kasir. Reseptionis akan digantikan oleh virtual receptionis dan sekarang sedang di uji coba. Tukang pos pasti akan hilang karena email dan surat elektronik tidak butuh mereka. Juru ketik juga akan hilang karena sekarang sedang dikembangkan sistem mengetik cukup dengan mengenal suara san langsung terketik. Reporter juga akan hilang karena layanan blog dan media online.

Jadi benar kata Ariel peterpan “ tak ada yang abadi.” Tetaplah ke depan jangan berpangku tangan dan belajarlah dari lirik sederhana Dewa 19 “ hidup adalah perjuangan tanpa henti-henti, usah kau menangisi hari kemarin”. Tapi ingat, kamu tidak akan pernah tergerus jaman, tak.akan terganti mesin bila di manapun  membawa dan selalu membawa 3 kunci dunia dan mata uang dunia yang berlaku di manapun. Tak akan ada mesin yang mempunyai ini, HATI NURANI , CINTA dan KEJUJURAN.

Senin, 18 Agustus 2014

Rok ok

Rokok selalu menimbulkan pro dan kontra di masyarakat. Karena sampai saat ini banyak sekali kasus kematian yang disebabkan karena rokok. Tapi ada juga yang hidupnya bergantung dari barang satu ini. Ada yang bilang begini, merokok itu tidak memberi manfaat karena ngerokok itu sama saja kayak nyayangin pacar orang, nyakitin tapi tetep aja kita lakuin. Ngerokok juga sama kayak buang-buang energi untuk sesuatu hal yang sia-sia. Ngerokok itu bukan saja nyakitin diri sendiri tapi juga bisa nyakitin oranglain secara fisik dan psikis. Secara fisik kita tahu penyakit apa saja yang bisa ditimbulkan dari kebiasaan ngerokok. Secara psikis juga rokok bisa bikin hancur rumah tangga. Misalnya begini, ketika sepasang suami istri makan malam dan si istri ngajakin pulang si suami ngejawab ntar deh sebatang lagi. Si istri nyeletuk, rokok aja yang bisa membunuhmu kamu sayang-sayang, aku yang menyayangimu sudah g pernah kamu sayang. Kan ujung-ujungnya ribut kalau udah gini. Tapi sebahaya-bahayanya rokok masih lebih bahaya kentut. Kalau rokok itu sudah pasti membunuh secara perlahan dan terang-terangan kalau kentut iti lebih kejam dari pada membunuh apalagi kalau kentutnya tidak berbunyi. Kentut yang tidak berbunyi biasanya menimbulkan fitnah dan fitnah itu kan lebih kejam daripada pembunuhan. Tapi bisa jadi bahan renungan begini “ Jika kentut di depan orang banyak kita malu, masa ngerokok di depan orang kita ga malu?”.

Tapi, menurut penelitian terbaru rokok itu bisa membunuh kanker. Dan itu yang tidak pernah dibahas selama ini. Jadi begini, orang ngerokok bisa terkena kanker terus meninggal dan otomatis kankernya pun akan ikut habis. Rokok itu  dilarang karena asapnya. Lalu bagaimana dengan tukang sate yang asapnya lebih banyak? Mungkin karena tukang sate ga ada yang keluar masuk angkot kayak perokok yang ga punya etika. Sebenarnya zat dalam rokok yang bikin ketagihan itu bukan nikotin tapi 'tar'. Tar habis makan satu batang, tar habis minum satu lagi, tar habis mandi satu lagi.hahaha
Ada satu cara bagaimana menutup pabrik rokok tanpa bikin pegawainya protes yaitu dengan menutup pabrik korek api. Coba kalau kita punya rokok tapi ga ada korek itu paling menyebalkan bagi kebanyakan perokok. Tapi sebenarnya asap rokok bukanlah asap yang berbahaya jika dibandingkan dengan asap obat nyamuk bakar. Tapi kenapa ga ada yang protes sama hal yang satu ini. Intinya keduanya tidak baik untuk kesehatan.
Kenapa sosialisasi bahaya merokok tidak mendapat respon baik dari masyarakat karena sudah biasa sekali semua panca indera kita dikepung dengan asap rokok yang dimulai sejak masa remaja bahkan dari anak-anak. Bagi sebagian orang ngerokok itu jadi bukti kalau dirinya sudah dewasa, bisa melawan peraturan, ngerasa jantan, bisa menarik lawan jenis dsb. Orang ngerokok itu selalu punya pembelaan begini ketika ditanya apa sih enaknya ngerokok “ justru itu gua ga tahu enaknya dimana, makanya gua ngerokok terus.”

Banyak buku pengetahuan yang menyebutkan jika ngerokok itu tidak akan sakit-sakitan ketika tua karena mati muda. Atau rumahnya bebas maling karena biasanya perokok itu punya penyakit bengek atau batuk yang membuat maling mikir kalau rumah itu ada orangnya. Atau dalam kasus lain perokok tidak akan dikejar anjing karena ga kuat lari jadi langsung digigit. Masih mau ngerokok? Tapi hampir semua negara perekonomiannya ditopang oleh cukai rokok. Di Indonesia sendiri, pemerintah meraup 80 triliun tiap tahun hanya dari rokok. Pertanyaannya begini, lebih besar mana pendapatan negara dari cukai rokok dengan biaya kesehatan yang harus dikeluarkan pemerintah untuk masyarakat? Ada juga sebuah studi yang mengatakan Indonesia bakal bangkrut jika tidak ada pendapatan dari cukai rokok. Menurut saya terlalu berlebihan. Indonesia ini kan kaya, jadi masih banyak komoditi lain yang bisa dijadikan sumber pendapatan negara jika digarap dengan serius. Tapi Saya membayangkan betapa bersihnya udara tanpa rokok. Dan seharusnya pemerintah itu tidak melarang rokok. Karena ingat, sesuatu yang dilarang justru yang paling sering dilanggar atau dicari. Tapi pasti ada banyak kepentingan pemerintah dibalik pelarangan ini. Entah politik maupun bisnis.

Berhenti merokok itu bukan masalah kecanduan nikotin atau tarnya. Tapi masalah kebiasaan saja. Jadi hilangkan kebiasaannya dulu. Ada banyak cara membatasi rokok. Pertama, harga rokok dibikin mahal seperti di luar negeri. Karena di Indonesia harga rokok termasuk murah. Kedua, dijual terbatas dan tempatnya ga banyak. Sekarang gampang banget ngedapetin rokok di Indonesia. Tiap meter ada mulai dari toko, mini market, mall sampai pengecer. Yang ketiga, pengawasan usia harus diperketat. Toko harus berani menolak pembeli dibawah umur meski pun disuruh orangtuanya atau siapalah. Jangan ada pedagang rokok di area sekolah baik di dalam dan di luar gedung sebagai bahan edukasi bahwa tempat pendidikan harus steril dari asap rokok.

Faktanya, biaya pemerintah untuk kesehatan masyarakat lebih besar dari pendapatan pemerintah lewat cukai rokok yaitu 250 triliun banding 80 triliun pertahun. Jadi lebih berat bebannya dan sudah seberat itu pun masih harus ada 500 orang Indonesia mati karena rokok setiap harinya. Ada yang mengatakan hal ini menyangkut nasib petani tembakau kita yang akan dirugikan. Nyatanya import tembakau Indonesia lebih tinggi daripada ekspor. Ekspor tembakau Indonesia mencapai ribuan ton pertahun sementara produksi dalam negeri hanya 2,7 ton. Jadi, sebenarnya yang berkepentingan adalah luar negeri daripada Indonesia sebagai pangsa pasar yang menggiurkan. Data di Indonesia mencatat, anak usia 15-19 tahun 43% adalah perokok dan mulai belajar merokok dari usia 10-14 tahun.

Merokoklah silahkan tapi jangan merugikan orang lain dengan cara hisaplah, karena merokok bagi sebagian orang didengungkan sebagai hak. Tapi mendapatkan udara yang bersih dari tar, karbonmonoksida dan nikotin serta penyebab kanker jauh di atas itu semua. Itu adalah hak asasi manusia. Jadi, kalau tak ingin cepat hembuskan nafas pikirkanlah untuk berhenti sekarang juga menghembuskan asap rokok. Seperti kata Pak Tekle “matikan rokok sebelum rokok mematikan Anda.”

Kamis, 14 Agustus 2014

Emansipasi???

Buat para wanita, kaum feminis selalu bilang susah jadi wanita karena melihat peraturan di bawah ini saja :

1. Wanita auratnya susah dijaga atau lebih banyak ketimbang laki-laki.
2. Wanita harus meminta ijin dari suaminya jika ingin keluar rumah tetapi tidak sebaliknya.
3. Wanita jika menjadi saksi tidak kuat atau kurang sebanding dengan laki-laki.
4. Wanita mendapat hak waris lebih sedikit drpd laki-laki.
5. Wanita harus mengandung dan melahirkan.
6. Wanita wajib taat pada suaminya tapi suami tidak wajib taat pada isterinya.
7. Talak ada di tangan suami bukan isteri.
8. Wanita kurang dalam beribadah karena adanya haid dan nifas yang tidak ada pada laki-laki.

Itu sebabnya mereka tidak henti-hentinya berpromosi untuk ”memerdekan wanita atau persamaan hak dan kewajiban atau apalah itu sebutannya”.
Pernahkah kalian lihat yang sebenarnya? Jika belum,sempatkan dan renungkan.

1. Benda yang mahal harganya pasti akan dijaga dan disimpan di tempat terindah dan teraman serta terbaik. Sudah pasti jika intan tidak akan ditaruh sembarangan bukan? Itulah ibaratnya wanita.

2. Wanita perlu taat pada suami. Tapi tahukah bahwa laki-laki wajib taat pada ibunya 3x lebih utama dari bapaknya?
3. Tahukah kalian jika laki-laki yang menjadi suamimu harus menanggung semua dosa-dosamu?
4. Wanita menerima warisan lebih sedikit. Tetapi tahukah harta warisan yang ia dapat adalah milik pribadinya dan tak perlu dibagi kepada suaminya. Sementara laki-laki jika dapat warisan ia wajib atau perlu menggunakan harta itu untuk keperluan isteri dan anaknya.
5. Wanita perlu mengandung dan melahirkan anak. Tetapi tahukah bahwa setiap saat wanita itu di doakan oleh segala malaikat dan seluruh makhluk Allah yang ada di muka bumi. Dan tahukah jika wanita meninggal karena melahirkan adalah mati syahid dan surga adalah jaminannya?
6. Di akhirat kelak, seorang laki-laki akan dimintai pertanggungjawaban atas 4 wanita. Isterinya, ibunya, anak perempuannya dan saudara perempuannya. Artinya, bagi seorang wanita tanggungjawab terhadapnya akan ditanggung oleh 4 orang laki-laki. Suaminya, ayahnya, anak laki-lakinya, dan saudara laki-lakinya.
7. Seorang wanita boleh memasuki surga dari pintu mana saja cukup dengan 4 syarat. Sholat 5 waktu yang terjaga, puasa di bulan Ramadhan, taat pada suami, dan menjaga kehormatannya.
8. Seorang lelaki wajib berjihad fisabilillah,sementara bagi wanita jika taat pada suaminya serta menjalankan tanggungjawannya kepada Allah, maka ia akan turut menerima pahala setara seperti pahala orang yang berperang di jalan Allah tanpa perlu mengangkat senjata.


Subhanallah. Begitu sayangnya Allah pada wanita!!!
Kelemahan wanita itu adalah “ wanita selalu lupa betapa berharganya dirinya.”

Sujud

“Sesungguhnya waktu paling dekat antara hamba dengan Robbnya adalah ketika sujud.”

secara spiritual kita semua paham terlebih kita yang muslim bahwa sujud adalah saat-saat terdekat kita dengan sang khaliq. Secara medis, sujud juga punya banyak manfaat. Subhanallah. Berikut diantaranya :

1. Melatih kekuatan otot tertentu, termasuk otot dada. Di mana terjadi kontraksi pada otot tersebut. Kebiasaan sujud bisa mengembalikan serta mempertahankan organ-organ perut pada tempatnya kembali.

2. Mengalirkan darah ke otak. Menurut studi ada salah satu bagian otak yang tidak bisa dialiri oksigen kecuali jika kita sujud. Sujud akan mengalirkan getah bening yang akan dipompa ke bagian leher dan ketiak. Posisi jantung di atas otak menyebabkan darah yang kaya oksigen akan bisa mengalir maksimal ke otak. Maka lakukanlah sujud dengan tuma'ninah agar darah mengalir ke otak dengan maksimal.

3. Jika otak mendapatkan pasokan darah yang kaya oksigen, maka dapat memacu kerja sel-sel di dalamnya. Dengan kata lain, sujud dapat memacu kecerdadan jika dilakukan dengan teratur dan tuma'ninah.

4. Radiasi yang ditimbulkan oleh tehnologi listrik dapat memberi efek samping yang membahayakan organ-organ tubuh,terutama otak. Yang jika dibiarkan akan menimbulkan penyakit seperti kejang otot, radang tenggorokan, mudah lelah, stress , migrain hingga pikun usia dini. Nah, dengan sujud semua itu biaa dinetralisir. Ketika kita sujud kelebihan ion-ion positif yang ada di dalam tubuh kita akan mengalir ke bumi dan karena bumi berion negatif,  maka terjadilah proses netralisasi radiadi listrik dan magnet tersebut.

Sujud yang sempurna adalah dengan menempelkan 7 anggota tubuh. Dahi, hidung, kedua telapak tangan, kedua lutut dan kedua kaki ke bumi. Dan semua itu akan kita dapatkan dalam sholat. Dan pada sebuah penelitian yang dilakukan dengan seksama dan memakan waktu lama oleh Dr.Fidelma, akhirnya didapatkan kenyataan bahwa urat-urat syaraf di otak tidak mampu dimasuki darah kecuali bila seseorang sedang sholat, yakni saat melakukan posisi sujud. Ternyata urat syaraf itu memerlukan darah hanya beberapa saat saja, yakni saat seseorang sholat pada waktu-waktu tertentu yaitu oada jadwal sholat 5 waktu yang tepat.

Subhanallah, Islam memang agama rahmatan lil aalamiin.

Rabu, 13 Agustus 2014

Anak Kecil

Ngomongin anak kecil,membuat saya harus setuju dengan beberapa teman yang memang lebih banyak menghabiskan hidup dengan anak-anak. Dari catatan mereka, anak kecil itu inspiratif bagi orang-orang seperti kita orang dewasa. Anak kecil punya banyak sifat yang baik.

pertama,
anak kecil itu APA ADANYA.
Anak kecil mau cakep,mau cantik,mau jelek, mereka bisa menghadapi hidup dengan tertawa. Tidak seperti orang dewasa, apalagi yang jelek. Karena orang yang jelek biasanya susah tertawa dan meskipun sudah tertawa tetep saja terlihat jeleknya. Tapi jangan minder jadi orang jelek. Jadilah diri sendiri yang apa adanya.

Kedua,
anak kecil itu IMAJINER.
Pernah g mikir jika anak kecil bisa merubah sesuatu sesuai imajinasinya. Ingat, imajinasi lebih dari sekedar logika. Imajinasi bisa membawa Anda kemana saja yang Anda mau. Tapi logika hanya membawa anda dari A ke B,C,D dan seterusnya. Bagi anak kecil, kardus bisa jadi mobil-mobilan. Anak kecil duduk di kardus bisa serasa naik sedan. Kalau orang dewasa duduk di kardus, bukan seperti di sedan tapi seperti orang edan. Anak kecil naik batang pisang bisa seperti naik kuda. Kalau orang dewasa naik batang pisang,kaya orang gila. Anak kecil pakai sarung di kepala saja sudah serasa jadi ninja atau superhero lainnya. Kalau orang tua pakai sarung do kepala dikira maling atau kalau g disangka mau ngejailin janda. Itulah imajinasi. Imajinasi membuat banyak orang lebih kreatif. Ngomongin kreatif, menurut temen saya jadilah kreatif tapi jangan gampang terbawa arus perkembangan zaman. Jadilah orang yang sangat selektif. Misalnya begini ketika Anda ingin ganti Hp, ganti motor pilihlah waktu yang pas. Pas Hp sama motornya ditinggal ama yang punya.wkwkwkwk ( jangan ditiru ).

Ketiga,
anak kecil itu TULUS dan tidak punya pamrih.
Untuk tertawa lepas misalnya,anak kecil tidak perlu aba-aba. Orang dewasa tertawa nunggu ada sesuati yang lucu. Menurut survey, anak kecil dalam sehari rata-rata tertawa sebanyak 300 kali. Sedangkan orang tua atau orang dewasa hanya tertawa 3 kali sehari. Tapi bagi manusia dewasa jangan pernah mencoba tertawa 300 kali sehari seperti anak-anak kalau tidak inhin disebut gila.

Keempat,
Anak kecil itu PEMAAF.
Anak kecil bukannya tidak pernah berantem, sering malah. Tapi hal itu tidak akan pernah berlangsung lama. Hari ini berantem,besok ketemu dengan modal kelingking saja bisa kembali akur dan main bareng lagi. Nah orang dewasa?  Jawabnya tanya diri kita masing-masing.
Sebagai penutup,
Tirulah anak kecil tapi jangan pernah kekanak-kanakan.

Sabtu, 09 Agustus 2014

Jerawat

Jerawat,tonjolan kecil berwarna kemerahan pada kulit wajah maupun tubuh ini cukup menjadi momok menakutkan bagi kebanyakan orang terutama wanita. Jerawat merupakan suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga mengakibatkan peradangan. Jerawat merupakan penyakit yang cukup besar jumlah penderitanya. Bisa juga dikatakan bahwa hampir tidak ada satu orang pun di dunia yang melewati masa hidup tanpa pernah berjerawat di kulitnya. Meski bukan penyakit yang berbahaya,namun penyakit yang disebabkan kalenjar minyak di kulit ini cukup membuat kesal para penderitanya. Tak jarang segala cara ditempuh untuk cepat menghilangkan jerawat dari kulit demi penampilan yang bersih mulus.

Apakah penyebab munculnya jerawat?
Udara yang kotor sering dianggap menjadi penyebabnya. Namun ternyata bukan hanya karena kotor tapi lebih diakibatkan oleh faktor dari dalam tubuh. Berbagai mitos pun juga muncul dan dianggap sebagai penyebab munculnya jerawat. Salah satunya adalah makan coklat. Padahal anggapan itu sangatlah keliru karena coklat tidaklah menyebabkan jerawat tapi menyebabkan kenyang apalagi kalau makannya sampai 1 kilo minumnya es kelapa muda 1 glondong.hahaha
Namun memakan terlalu banyak makanan manis dapat menyebabkan kadar gula naik dengan cepat sehingga menyebabkan reaksi kimia berlebihan dalam tubuh yang mengakibatkan kulit kehilangan kekenyalan.

Mitos lainnya adalah telepon genggam juga menyebabkan jerawat. Hal ini mungkin benar karena menurut para ahli permukaan handphone memiliki lebih banyak bakteri daripada dudukan kloset. Ada juga yang mengatakan jika sering membersihkan wajah bisa mencegah timbulnya jerawat,ini mitos yang salah kaprah. Karena terlalu sering membersihkan wajah akan membuat kulit cepat kering sehingga tubuh harus memproduksi lebih banyak minyak. Dan hal itu akan membuat wajah nampak sangat berminyak dan mudah berjerawat.

Cara yang benar untuk mencegah timbulnya jerawat adalah dengan memperbanyak mengkonsumsi bawang putih. Karena bawang putih dapat menghancurkan bakteri jahat dalam pori-pori kulit. Selain itu bawang putih juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh termasuk kulit sehingga dapat mencegah timbulnya jerawat. Selain bawang putih, paparan sinar matahari pagi hari juga sangat bagus untuk mencegah datangnya jerawat. Sinar matahari berguna agar sel-sel kulit menjadi aktif. Jadi biarkan kulit Anda menerima sinaran sinar matahari pagi selama 15 menit setiap harinya. Di samping itu aktifitas fisik dan tidur yang cukup juga sangat mempengaruhi datangnya jerawat. Dengan istirahat yang cukup akan membantu hormon menjadi stabil kembali.

Membersihkan racun dari dalam tubuh atau detox juga merupakan langkah yang tepat untuk mencegah timbulnya jerawat. Cukup sederhana, Anda hanya perlu meminum cukup air sehingga racun dalam tubuh dapat keluar bersama urine dan keringat. Yang terakhir adalah dengan mencuci wajah dengan air hangat karena dapat membuka pori-pori kulit dilanjutkan dengan mencuci wajah menggunakan sabun wajah agar bersih menyeluruh lalu bilas dengan air dingin agar pori-pori kulit mengecil kembali.

Penggunaan produk-produk anti jerawat yang belum tentu cocok dengan jenis kulit malah akan membuat jerawat tumbuh semakin banyak. Cara alami lainnya adalah dengan menggunakan buah-buahan. Tomat misalnya, buah kaya manfaat ini bisa menghilangkan jerawat dan membuat kulit wajah menjadi lebih kencang. Caranya cukup dengan memotong tomat secukupnya lalu usapkan pada bagian yang berjerawat selama 15menit. Selain itu jeruk nipis juga memiliki khasiat untuk menghilangkan jerawat karena jeruk nipis dapat mengurangi kadar minyak pada wajah. Caranya oleskan perasan jeruk nipis pada bagian yang berjerawat selama 30 menit lalu bilas. Bukan hanya jeruk nipis, jeruk lemon pun sangat bermanfaat untuk menghilangkan jerawat. Caranya sama dengan jeruk nipis tapi hanya 15menit saja dan jeruk lemon hanya cocok untuk kulit wajah yang tidak terlalu berminyak. Selain itu jeruk nipis dan jeruk lemon juga enak dibikin es apalagi ditambah gorengan dan nasi goreng,wuiiih mantap.

Selamat mencoba.

Senin, 04 Agustus 2014

Ana Uhibbuki Fillah

Antara cinta dan realita
antara kesempatan dan tanggungjawab.
“ ana uhibbuki fillah”

Bismillahirrohmanirrohiim

kau seperti bintang yang tak dapat kuraih.
layaknya matahari yang tak dapat lama ku pandang.
Tapi kau juga seperti angin yang memberi kesejukan hati.
Dan inginku adalah merajut kisah hidup ini menjadi indah bersamamu.
Hai bidadariku di sana,
ijinkan aku menikahimu dengan mahar iman dan takwaku pada ALLAH SWT.

Orangtua : Jadi kamu yang bernama Dewa yang mencari tahu alamat rumah ini kemarin?
Dewa : benar pak. Saya Dewa. Gusti Dewa Maulana Ramdhan.
Orangtua : Lalu apa maksud kedatanganmu ke sini?
Dewa : Kedatangan saya ke sini adalah dengan niat saya jatuh cinta kepada anak bapak. Dan saya minta izin kepada bapak untuk dapat menikahkan kami.
Orangtua : yakin kamu? kamu punya apa untuk menikahi anak saya? kamu sudah bekerja? Punya rumah apa tidak? mau dikasih makan apa nanti anak bapak sama kamu?
Dewa : saya memang hanya kuli pak. Tapi tabungan saya cukup untuk menikah. Dan saya akan lebih giat mencari nafkah. Bukankah ALLAH SWT adil pak dalam memberi rezeki baik kepada yang sudah menikah atau yang belum?
Orangtua : bapak paham. Tapi kalian itu masih muda dan biasanya yang seumuran kalian itu cuma pacaran. Coba deh berpikir rasional.
Dewa : saya adalah seorang muslim yang taat, sama seperti bapak. Saya berani datang kesini bermulakan keimanan dan keyakinan. Bagi saya, cinta adalah amanat yang terberat yang jika salah saya gunakan malah akan jadi azab bagi diri saya sendiri. Saya tidak ingin cinta saya ternodai oleh nafsu. Saya ingin cinta ini dapat terbingkai dengan syari'at. Yakni dengan ikatan pernikahan. Jika bapak didatangi pemuda setelah saya yang mengatakan ingin menjadi pacar anak bapak,apakah dengan alasan sama-sama masih muda,bapak rela anak bapak membina hubungan maksiat tersebut? Apakah bapak tidak ingin melindungi anak perempuan bapak dari para pemuda di luar sana yang belum tentu memiliki jiwa tanggungjawab? Dan menikahi anak bapak adalah pemikiran paling rasional bagi saya.
Orangtua : baiklah, kamu datang lagi bersama walimu. Inshaallah kita akan memulai proses ta'aruf. Dan jika putri saya setuju,maka saya sudah tidak memiliki alasan lagi untuk menghalangi kalian bersatu atas nama cinta.

Dan hingga hari itu tiba,suatu hari di mana aku dan kamu berikrar di hadapan ALLAH Swt. Inilah yang akan menjadi bukti cinta yang sesungguhnya dariku untukmu, yang tidak hanya sebatas kado pemberian, coklat atau bunga hingga syair pujangga lama yang terangkai.

Berdasarkan Firman ALLAH Swt
“ Dan nikahkanlah orang-orang yang sendirian diantara kamu, dan orang-orang yang layak ( menikah ) dari hamba sahayamu yang laki-laki dan hamba-hamba sahayamu yang perempuan. Jika mereka miskin, maka ALLAH akan mengkayakan mereka dengan karunia-Nya. Dan ALLAH Maha Luas ( pemberian-Nya ) dan Maha Mengetahui.“ (Qs.An Nuur 32)

Menikahi orang yang kita cintai adalah pilihan.
Mencintai orang yang kita nikahi adalah kewajiban.
( Sa'id Rosyadi )

Tentang ''telat''

Telat telah menjadi budaya Indonesia yang masuk wikipedia.Apa dan bagaimana definisinya,tulisan berikut mungkin bisa sedikit menggambarkannya.
Kita ambil contoh di sekolahan saja. Karena apa? Karena anak sekolah seneng banget ama yang namanya telat terutama anak-anak yang agak bego dan bandel.
Suatu hari disebuah mata pelajaran dua orang sahabat yang duduk sebangku menyaksikan teman sekelasnya yang sering telat. Sebut saja Upil dan Ipul.

Upil :  Pul, mereka kenapa sih selalu dateng pas guru sudah masuk?
Ipul :  oh itu? Itu sekarang lagi ngetrend Pil,udah jadi budaya di negara kita. Namanya TELAAAAT.
Upil :  telat? Maksudnya pul?
Ipul :  jadi gini Pil, telat itu kita sengaja datang terlambat biar ga tepat waktu.
Upil : tujuannya?
Ipul : menurut legenda sih,orang yang berhasil menguasai ilmu telat tingkat ke-kerenannya itu naik jadi 150 persen.
Upil : kenapa bisa begitu Pul?
Ipul : sampai sekarang gue ga tahu alasannya. Kalau buktinya,banyak.
Upil : buktinya ada? serius?
Ipul : serius. Dari dulu juga udah banyak orang yang suka telat.
Upil : iya? terus kalau gue telat,gue bisa keren dong?
Ipul : yaiyalah bisa.
Upil : bisa ajarin gue Pul?
Ipul : Lu bertanya pada orang yang tepat.(penuh percaya diri) gue baru saja nyelesaiin ilmu telat gue.
Upil : yang bener lu mau ngajari gue Pul?
Ipul : kita kan temen.

Sepulang sekolah si Upil dan Ipul langsung latihan ala militer. Dengan gaya sok yes si Ipul mulai ngasih wejangan-wejangan dan cara-cara menguasai ilmu telat.

Pertama:
Telat membutuhkan kebugaran fisik yang prima.Tanpa kebugaran fisik yang prima,peluang untuk telat akan semakin mengecil.

Kedua :
Tingkat intelektualitas juga mempengaruhi keefektifan telat. Kita harus tahu kapan kita harus telat. Alasan yang kita berikan kepada guru dan alasan jika alasan kita ditolak oleh guru.

Ketiga :
Sebelum menghadapi guru,kita harus menghadapi rasa gugup kita. Agar nanti di depan guru alasan kita dapat dipercaya.Tenang, rileks dan fokus.

Beberapa hari kemudian,si Upil dan Ipul mulai mempraktekkan apa yang sudah mereka pelajari bareng-bareng.

Jam menunjukkan pukul 07.30 pas mereka dateng ke depan kelas.Dan sesuai rencana mereka susah menyiapkan alasan-alasan yang membenarkan kenapa mereka harus telat.

Upil dan Ipul : pagi bu,maaf kami telat.
Bu guru : Darimana saja kalian,jam segini baru dateng?
Upil : Tadi Justin bertingkah laku aneh bu.
bu guru : siapa Justin?
Ipul : ayam kesayangan saya bu.Jadi kami membawanya dulu ke rumah sakit. Justin kena demam akut bu dan harus rawat inap.
Bu guru : oh,kasihan ya.Ya sudah sana duduk.


Hari pertama telat sukses luar biasa. Keesokan harinya mereka mengulangi ketelatannya lagi.

Upil dan Ipul : maaf bu kami telat lagi. Tadi pagi si Justin badanya panas. Pas diperiksa dokter ternyata dia kena typus.
Bu guru : ya sudah saya duduk.

Hari ketiga masih dengan ketelatan yang sama.

Upil : Maaf bu,lagi lagi kami telat. Si Justin menikah sama ayam tetangga sebelah, si Elizabeth.
Ipul : iya bu,kita ga enak kalau nolak undangannya.
Upil : keluarga kita kan sama keluarganya Justin udah deket banget.

Dan lagi mereka berhasil membodohi ibu guru.

Hari keempat masih dengan pengamalan ilmu telat ala si Ipul.

Upil : si Justin mau diceraiin bu sama si Elizabeth.
Ipul : iya bu. Katanya sih si Justin selingkuh sama ayam sebelah,si Christin.
Upil : jadi kita nganterin dulu ke KUA buat ngurusin perceraiannya.
Bu guru : kantor urusan agama?
Upil : (cengengesan) kantor urusan ayam bu.

Dan sekali lagi hari ini pun sukses besar.

Sepulang sekolah,kedua nampak asyik ngobrol sambil jalan ke rumah.

Upil : hah,telat itu indah banget ya Pul? pantesan aja udah jadi budaya di negara kita.
Ipul : iya pil,indah banget.
Upil : besok berangkat jam berapa nih?
Ipul : jam 07.30 aja. Tapi on time jangan ngaret. Gue g suka orang ngaret.
Upil : okelah kalau begitu.

Di waktu yang bersamaan di sekolah sedang diumumkan peringatan untuk tidak datang terlambat ke sekolah. Bagi yang terlambat akan diberikan sanksi tegas dari pembina OSIS.

Keesokan harinya,seperti biasa mereka masih saja datang terlambat.

Upil : lho,kok tumben sepi? Biasanya kan banyak yang telat?
Ipul : perasaan gue g enak nih Pil?
Upil : sama gue juga.

Disaat yang sama datanglah guru BP nyamperin mereka.

Pak guru : ngapain kalian? kenapa kalian telat?
Upil : biasanya jam segini juga banyak yang telat pak?
Pak guru : mana buktinya? Cuma kalian saja yang telat.Masih nge les aja. Sebagai hukumannya kalian bersihin WC.Berangkaaaat.

Disana para guru sudah menyiapkan surprise agar duo telat ini kapok.

Upil : Pul,pernah denger ga kalau Wc ini kan angker?
Ipul : jangan parno deh lu. Ini WC, tempat nongkrongnya anak jaman sekarang.
Upil : tapi kan,...
Ipul : udah ayo. Lu bersihin dalem gue bersihin luar.ok?
Upil : ( masuk ke dalem ) Kemudian teriak sambil lari karena ngelihat hantu ” aaaaaaaaaaaaaaaaaaa......“
Ipul :  ( heran dan ngecek ke dalem ) Sejurus kemudian juga lari sambil teriak karena ngelihat penampakan hantu yang sama.
Ketika ketemu di suatu tempat,masih dalam kondisi terengah-engah.
Upil : Pul, kayanya telat itu ga bagus deh.
Ipul : iya Pil,gue juga mikirnya gitu.
Upil : kita ga biaa ngikutin pelajaran jam pertama, masih harus ngebersihin WC yang angker itu juga.
Ipul : iya. Kita juga tadi cuma sempet nulis nama doang pas ulangan bahasa Indonesia yg dadakan tadi.
Upil : yach,besok gue ga mau telat lagi.
Ipul : gue juga ga mau telat lagi. Besok kita berangkat jam 06.30 aja atau lebih awal juga ga apa-apa.
Upil : setuju Pil.

Nah,sudah jelas kan jika telat lebih banyak ruginya daripada untungnya?. Banyak hal yang harus kalian relakan jika membiasakan diri untuk telat.Tapi dalam suatu kasus,telat juga tidak begitu buruk. Pada peristiwa 11 september yang menghancurkan gedung WTC misalnya,orang-orang yang dateng terlambat justru selamat dari tragedi mengerikan itu. Tapi bukan alasan juga untuk membudayakan telat.Ingat, waktu tidak akan pernah kembali walau pun sedetik yang telah berlalu. Jadi gunakan waktu sebaik-baiknya agar tidak ada penyesalan di kemudian hari.

Ingat,

Demi Masa,
Sesungguhnya manusia kerugian.
Melainkan yang beriman dan yang beramal sholeh
dan saling nasehat-menasehati dalam kebenaran dan kesabaran.
( Qs.Al Asr 1-3)

Minggu, 03 Agustus 2014

Penyemangat Hidup

Sinar itu,
sinar yang menandakan dunia masih berjalan.
Cahaya itu yang selalu membuatku berkata '' hai, aku masih di dunia ''.
Inilah di saat Tuhan terus memberikan waktu untuk terus memuja-Nya di saat kehidupan akan dimulai.
Kemarin, hari ini dan esok akan terus sama. Dan setiap waktu harus dilewati dengan baik karena waktu tak akan menunggu kita atau kembali.
Angin yang bernafas dan menghembuskan ketenangan dan meyakinkanku bahwa hari ini akan menjadi luar biasa.

Di sinilah aku bercermin,berdo'a bersyukur akan kemegahan dunia.
Aku dapat menggambar kejeniusan, kewibawaan, keberanian yang membuatku merasa berjiwa.
Terimakasih cermin,
refleksimu tetap mengingatkanku pada wajah ini.
Terkadang,aku lupa dengan wajahku sendiri.

Dalam sukaku dan renungku,
kehadiran merekalah yang membuatku tetap berpijak dan selalu mengundangku dalam kebahagiaan juga selalu membantuku menggenggam seluruh permasalahan-permasalahan dunia.
Asaku tetap seperti pensil yang selalu ku tajamkan,tidak seperti keputusasaan yang terlihat dari mata orang-orang yang selalu melihat kebawah.
Peranku adalah melengkapi harapan mereka diatas kertas dan mengubahnya menjadi senyuman.

Tapi beginilah aku adanya dengan banyak kekurangannya.
Tapi lihatlah juga mereka,sahabat dan keluarga. Merekalah bukti bahwa harapan itu masih terus ada.
Kalian adalah alasan satu-satunya kenapa aku masih berdiri tegap menatap masa depan.
Terimakasih telah meletupkan semangatku setiap saat.

Sabtu, 02 Agustus 2014

Suara Bayi

Suara Bayi
( Jika seorang bayi dapat berbicara,di antara tatapan cintanya dan di setiap tangisannya ).Mungkin ini yang akan dikatakannya kepada orangtuanya.

Wahai ayah dan ibu,
aku telah hadir di tengah-tengah kalian
aku telah menjadi bukti cinta kasih kalian
aku telah turun ke dunia demi memenuhi tugas dari Tuhanku.

Wahai ayah dan ibu,
letakkanlah aku di perut dan dada kalian dan biarkan aku merangkak disana
sesungguhnya aku ingin menyelamatkan ibu dari pendarahan.
Sesungguhnya aku ingin membuat air susu sari Tuhanku keluar semakin banyak.

Wahai ayah dan ibu,
Biarkan aku tidur bersama kalian segera setelah aku lahir dan seterusnya di dalam hari-hari pertamaku.
Biarkan aku menikmati suara kalian, nafas dan aroma tubuh kalian.
Sesungguhnya, bersama dengan kalian setiap hari di awal kehidupanku memberikan kenyamanan dan ketenangan bagiku.

Wahai ayah dan ibu,
peluklah aku,
sesungguhnya aku kedinginan di dunia yang baru ini.
Bukan selimut atau pakaian yang tebal yang aku butuh,tapi hangat tubuh kalian, hangat kasih kalian.

Wahai ayah dan ibu,
dekaplah aku penuh kasih.
Biarkan aku mendengar suara detak jantung kalian
Biarkan aku tetap dalam rengkuh kalian.
Sesungguhnya aku ketakutan karena banyaknya suara yang tidak ku kenal.

Wahai ayah dan ibu,
Berikan aku hanya air susu darimu.
Sesungguhnya Tuhanku mengatakan bahwa hanya air susu ibuku lah yang akan membuatku sehat,kuat,cerdas dan tangguh.

Wahai ayah dan ibu,
bersabarlah akan diriku, tangisanku dan tingkah lakuku
sesungguhnya, tangisanku adalah permohonan ampunan untukmu.
Bertakwalah pada Tuhanku,
istiqomahlah akan apa yang engkau lakukan
sesungguhnya, Tuhanku amatlah dekat dan mintalah pertolongan-Nya.

Wahai ayah dan ibuku,
Terimakasih untuk kasih sayang kalian
terimakasih untuk kesabaran
terimakasih untuk pelukan
terimakasih untuk bisikan kasih sayang
terimakasih untuk dekapan cinta
terimakasih untuk do'a-do'a yang tiap waktu engkau panjatkan bagiku
terimakasih telah mengajariku banyak hal
terimakasih untuk keyakinanmu kepada ALLAH SWT.

Wahai ayah dan ibu,
Tak akan cukup ucapan terimakasihku pada kalian.
Sungguh aku sadar sepenuhnya surga berada di bawah telapak kaki kalian.
Ridho kalian adalah ridho Tuhanku,Allah swt.

Wahai ayah dan ibu,
semoga Allah swt membalas setiap tetes airmata dan peluh lelah kalian saat tua nanti.
Semoga Allah swt menyayangi kalian seperti kalian menyayangiku sewaktu aku kecil.

Wahai ayah dan ibu,
takkan pernah lupa aku berdo'a untuk kalian di setiap sujud dalam sholatku
Robbi(i)ghfirlii wali-waalidayya, Ya Robb-ku ampunilah aku dan juga kedua orangtuaku.
wa (ar) hamhu maa kamma robbayanii soghiraa, dan kasihilah mereka semua sebagaimana mereka telah mengasihi aku ketika kecil.
Aamiin

Dalam Al Qur'an surat Al Baqarah ayat 233 Allah swt berfirman yang artinya : “ dan ibu hendaklah menyusukan anak-anaknya selama dua tahun yaitu bagi yang ingin menyempurnakan penyusuan. Dan kewajiban ayah memberi makan dan pakaian kepada para ibu dengan cara yang ma'ruf”.

Ditulis oleh adik kelas SMP saya,Heni Bie.
Dengan sedikit penyesuaian.